Rabu, 22 April 2020

Rabu/22 april 2020

Assalamualaikum 💕💕
Sebelum memulai pelajaran hari ini kita muali dengan melihat tausiyah dari umi ai dulu ya soleh solehah


MATERI AJAR


Hari/ Tanggal              : Rabu , 22 April 2020

Kelas                            : I 

Tema                           : Peristiwa Alam (8)

Subtema                      : Penghujan (3)

Menceritakan Pengalaman saat Makan di Rumah (PPKN)

Beni menceritakan pengalaman saat makan di rumah.
Anggota keluarga Beni mematuhi aturan yang ada.
Beni terkadang mengambil makanan terlalu banyak.
Ibu mengingatkan Beni untuk mengambil secukupnya.
Beni berusaha menghabiskan makanannya.
Beni menjadi sangat kekenyangan.

Udin dan teman-teman terlihat gembira.

Saat berjalan di air, sesekali Udin menyiramkan air ke tubuhnya. Beni juga sesekali membasahi wajahnya dengan air.
Mereka asyik bermain hingga lupa waktu.
Saat kalian bermain air, jagalah keselamatan diri.
Tidak banyak bercanda saat bermain di air.
Aturlah waktu bermain secukupnya.
Jangan bermain terlalu lama.

Kalimat pujian (Bahasa indonesia)

Pak Guru bangga sekali kepada Udin, Beni, dan murid-murid lain. Mereka semakin berani melakukan aktivitas di dalam air.
Beni sudah bisa berjalan di dalam air tanpa
berpegangan. Edo berani jongkok di dalam air. Udin juga tidak takut lagi kecipratan air diwajahnya.
Bahkan, mereka sudah bisa melempar dan
menangkap bola di air.
Pak Guru memuji kehebatan semuanya.
Kalian memang anak-anak yang hebat dan berani.

Membuat kincir angin (SBdP)
Saat cuaca cerah atau mendung, kadang-kadang angin bertiup sepoi. Angin yang bertiup sepoi sangat menyenangkan. Angin yang bertiup saat mendung biasanya menandakan hujan akan turun.
Angin dapat menerbangkan layang-layang dan memutar kincir angin.




Tugas hari ini :
1. Kirim video/ foto pembuatan kincir angin dari kartas berwarna boleh dikreasikan(diwarnai) dan jangan lupa sholat dhuha.
2.

Selasa, 21 April 2020

Selasa/21 april 2020

Senin, 20 April 2020

MATERI HOME LEARNING KELAS 1 TEMA 8 SUBTEMA 3

Assalamualiakum Anak soleh dan Solehah semuanya hari ini kita dengarkan tausiyah duu ...
tetap semangat yaaaa




MATERI AJAR

Hari/ Tanggal              Selasa, 21 April 2020
Kelas                            : I 
Tema                           : Peristiwa Alam (8)
Subtema                      : Penghujan (3)

Kalimat Pujian (Bahasa Indonesia)

Beni belum pandai berenang. Akan tetapi Beni senang bermain di kolam renang. Beni memilih kolam yang dangkal. Beni belajar berjalan di air. Beni berhasil berjalan tanpa berpegangan tangan. Beni semakin berani beraktivitas di dalam air. Udin memberi pujian untuk keberanian Beni.

Kalimat pujian adalah kalimat untuk memuji sesuatu atau seseorang. Kalimat  pujian diucapkan untuk hal-hal indah yang kita lihat. Pujian juga dapat diberikan untuk keberhasilan yang kita capai. Atau berilah pujian untuk hal-hal baik yang kita terima.
Dapatkah kalian membuat kalimat pujian seperti Udin? Ayo kita coba!

Perhatikan gambar di bawah!
Edo sedang membantu ibu membereskan tempat tidur. Buatlah kalimat pujian sesuai dengan gambardi bawah ini!



Mengukur Waktu (Matematika)

Hujan turun sepanjang hari. Pulang sekolah Beni biasa bermain bersama teman-teman. Rasanya lama sekali menunggu hujan berhenti. Ia ingin bermain bola bersama teman-teman. Ayo, kita bantu Beni mengukur lamanya waktu.

Setelah berganti pakaian, Beni mencuci tangannya. Setelah menyiapkan makanan, Ibu menyetrika pakaian. Sebentar artinya membutuhkan waktu sedikit. Lamaartinya membutuhkan waktu banyak.



Manakah yang membutuhkan waktu sedikit dan yang membutuhkan waktu banyak?

Aturan Makan di Rumah (PPkn)


Anak soleh/solehah mari kita dengarkan sejenak lagu yang menceritakan aturan sebelum makan berikut ini..


Beni menceritakan pengalaman saat makan di rumah. Anggota keluarga Beni mematuhi aturan yang ada. Beni terkadang mengambil makanan terlalu banyak. Ibu mengingatkan Beni untuk mengambil secukupnya. Beni berusaha menghabiskan makanannya. Beni menjadi sangat kekenyangan.
Apa yang harus kamu lakukan agar tidak mengalami pengalaman seperti Beni?

Membuat poster

Kita sudah belajar tentang aturan saat makan di rumah. Ayo membuat poster aturan makan di rumah!
Alat dan bahan:
1.      Karton
2.      Krayon/ pensil warna/ spidol warna
3.      Gambar-gambar untuk hiasan
4.      Gunting
5.      Lem
6.      Selotip
 


Cara Membuatnya:
·         Siapkan karton dengan ukuran yang kalian inginkan.
·         Buat garis tepi 5 cm untuk sekelilingnya.
·         Mulailah menulis “Aturan Makan” sebagai judul.
·         Tulis isi aturannya.
·         Isi aturan hendaklah kesepakatan anggota keluarga.
·         Tulis dengan ukuran huruf yang besar.
·         Hiaslah sekeliling postermu dengan gambar-gambar.
·         Tempel di dinding ruang makan

Ajak semua anggota keluarga untuk mematuhi aturan tersebut


EVALUASI

Klik link dibawah ya

Latihan 1 Tema 8 subtema 3

Senin, 20 April 2020

Senin/20 april 2020

Home Learning, Tema 8 Subtema 3. Senin 20 April 2020

Assalamu'alaikum anak sholeh dan sholeha ibu guru?
Apa kabarnya nih?
Hari ini kita mulai home learning untuk minggu kelima.
Wah gak kerasa yaa sudah sebulan lebih kita belajar online.

Masih semangat kan belajar di rumahnya?


Yuk seperti biasa, sebelum belajar kita dengarkan tausiyah pagi terlebih dahulu.

Simak video berikut ini ya...



MATERI AJAR



Hari/ Tanggal              Senin, 20 April 2020
Kelas                            : I 
Tema                           : Peristiwa Alam (8)
Subtema                      : Penghujan (3)

Kalimat Pujian (Bahasa Indonesia)

Musim hujan datang. Kita bisa menikmati sejuknya udara. Hampir setiap hari turun hujan. Matahari bersembunyi di balik awan. Petani menyambut gembira datangnya musim hujan.
Tanaman dan pohon dapat tumbuh subur. Disiram oleh air hujan yang turun. Pakailah payung atau jas hujan. Agar kamu tidak kehujanan. Jaga kondisi tubuh dengan makanan bergizi. Agar kamu dapat beraktivitas dengan baik.


Hari ini hujan turun sejak pagi. Siti dan Lani tetap semangat berangkat ke sekolah. Lani memakai jas hujan saat pergi ke sekolah. Siti memakai payung saat pergi ke sekolah. Siti dan Lani terlindung dari hujan. Pohon-pohon dan tanaman terlihat segar. Pohon dan tanaman disiram air hujan. Katak bernyanyi gembira. Menyanyikan lagu datangnya hujan. Terima kasih hujan, kau membasahi bumi. Kau memberi kebahagiaan bagi semua makhluk.

Perhatikan gambar di bawah!
A

B

C

D

D

E


Cocokkan kalimat pujian di bawah dengan memberikan huruf pada gambar yang sesuai!
1.       
Alangkah indahnnya bunga bermekaran pada musim hujan.
2.       
Alangkah sejuknya udara siang hari saat hujan.
3.       
Pohon-pohon itu terlihat segar tersiram hujan.
4.       
Anak-anak bermain hujan dengan gembira.
5.       
Katak bernyanyi lagu turunnya hujan dengan gembira
Amati gambar di bawah ini!



Dapatkah kamu melihat perbedaannya? Manakah gambar yang menunjukkan perilaku terpuji membantu teman? Saat mendapat bantuan dari teman kita harus mengucapkan terimakasih sebagai kalimat pujian untuknya.

Aturan saat musim penghujan (PPKn)

Siti memiliki perlengkapan untuk musim hujan. Perlengkapan tersebut melindungi tubuhnya. Dapatkah kamu menyebutkan pelengkapan tersebut!

Hujan turun sepanjang hari. Hujan membuat udara terasa dingin. Saat hujan turun, Siti merasa mudah lapar. Udara dingin membuat Siti lapar. Siti menyantap makanan hangat. Makanan hangat membuat tubuh Siti terasa nyaman. Kita membutuhkan makanan agar energi dalam tubuh tercukupi. Makanan apa yang tepat disantap saat hujan turun?

aturan dalam hidup kita? Ya benar sekali, hidup kita akan jadi kacau dan berantakan.


Beginilah kira-kira jika kita menaati peraturan saat sedang makan bersama. Akan terjadi pertengkaran anta sesama teman.

Karya 3 Dimensi dengan Teknik Konstruksi (SBdP)

Teknik konstruksi yang akan kita latih adalah, menggunting, melipat, dan menempel. Kita akan membuat sebuah perahu penyelamat dengan teknik konstruksi.


Perahu Penyelamat
Alat dan bahan yang diperlukan sebagai berikut.
1. Dua buah botol mineral bekas 500 ml
2. Selotip
3. Kertas kardus bekas (dari kotak susu atau kotak sejenisnya)
4. Krayon/pensil berwarna untuk mewarnai
5. Tusuk satai



Nah, kalian bisa mencoba membuat perahu penyelamat di rumah!
Buat, lalu foto/video kan hasilnya ya...

Jumat, 17 April 2020

Jumat/17 april 2020

MATERI HOME LEARNING KELAS 1 TEMA 8 SUBTEMA 2 (17 APRIL 2020)

MATERI AJAR

Hari / Tanggal : Jum’at, 17 April 2020
Kelas/ Semester : 1/2
Tema : Peristiwa Alam (8)
Subtema : Kemarau (2)

Menimbang Benda dengan Satuan Tidak Baku (Bahasa Indonesia)


Udin dan teman-teman beristirahat di halaman sekolah, mereka duduk di bawah pohon  dan menikmati cuaca yang cerah pada musim kemarau. Udin menunjukkan alat ukur tidak baku yang dibuatnya, ia membuat alat ukur tersebut dari gantungan baju dan kantong plastik.  Udin mengajak teman-teman untuk bermain menimbang bersama.
Aturan Menghemat Penggunaan Air di Sekolah (PPKn)
Waktu istirahat telah selesai. Edo dan teman-teman kembali ke kelas. Cuaca di luar semakin panas. Pada musim kemarau hujan tidak turun. Persediaan air bersih semakin berkurang.
Edo dan teman-teman sedang berdiskusi. Mereka berdiskusi tentang penggunaan air bersih
di sekolah. Apa yang bisa kita lakukan di sekolah? Bagaimana menjaga penggunaan air bersih?


Edo dan teman-teman bertugas piket di sekolah. Mereka mengawasi penggunaan air bersih.
Siti dan Lani piket di tempat cuci tangan. Edo dan Beni piket di kamar mandi. Dayu dan Udin bergantian menyiram tanaman.


Ayo Mencoba!

Buatlah sebuah alat ukur tidak baku menggunakan gantungan baju seperti contoh, dan ukur 3 benda yang ada di kamarmu lalu tuliskan ke dalam tabel di bawah! (foto kegiatanmu dan kirimkan ke gurumu melalui WhatsApp)
1. Benda manakah yang paling berat? ….
2. Urutkan benda dari yang terberat! ………, ………, ……….

Catatan:

Soal Ulangan Harian Bahasa Lampung bisa dikerjakan dengan klik link Bahasa Lampung  ini
Kerjakan soal ulangan dengan hati-hati dengan didampingi orang tuamu, dan laporkan hasilnya kepada gurumu melalui aplikasi WhatsApp, Good Luck kiddos!❤

Jumat, 22 November 2024

Hari/Tanggal : Jum'at/ 22 November 2024 Satuan Pendidikan : SD Al Azhar 1 Bandar Lampung                        Fase/Kelas : A/1        ...